Text
Manajemen obat dalam keperawatan anak = Medicines management in children nursing
Manajemen dan Pemberian Obat merupakan kunci utama dalam praktik keperawatan dan salah satu intervensi terapeutik yang paling umum digunakan dalam dunia kesehatan. Pemberian obat untuk anak membutuhkan pengetahuan dan pemahaman yang khusus. Demi menyiapkan pengobatan yang aman dan efektif, pertimbangan khusus harus diberi- kan untuk mendapatkan dosis yang akurat, sesuai dengan perkembang-an mental anak dan kerja sama yang baik antara orangtua, perawat, dan anak-anak itu sendiri. Teks dalam buku ini ditulis dengan jelas dan teratur, dimulai dengan tinjauan akan kemampuan menakar, yang dapat membuat Anda tersesat dalam memahami kerumitan pengetahuan obat-obatan farmasi, pengelolaan kondisi, praktik yang tepat dan mempelajari teknik terbaru dalam pemberian dan penyimpanan obat. Penulis buku telah memasukkan sebuah pandangan yang luas mengenai pengelolaan obat-obatan dalam keperawatan anak, meliputi permasalahan kelegalan dan kode etik, bekerja dengan ahli lainnya, promosi kesehatan dan saran gaya hidup, dan membangun kerja sama antara rumah sakit dan masyarakat. Dalam buku ini juga terdapat bagian yang membahas mengenai pelengkap dan pengganti obat. Pada bab terakhir, buk- ti-bukti praktik manajemen penggunaan obat yang aman digali melalui penelitian yang mendukung penilaian klinis dan praktik berdasarkan bukti (evidence-based practice). Selain itu, buku ini juga memaparkan bukti-bukti dan contoh-contoh yang dapat membantu pembaca bagaimana menanamkan pengetahuan pembaca agar bisa dipraktikkan dan mendorong pembaca untuk terus belajar sehingga menjadi praktisi yang selalu mengikuti kondisi terkini.
Tidak tersedia versi lain