Text
Mewaspadai penyakit berbahaya : mewaspadai berbagai penyakit menular dan tidak menular yang ada di sekitar kita
Penyakit memiliki tingkatan dari yang ringan sampai mematikan. Memahami berbagai penyakit yang tergolong berbahaya bukan untuk ditakuti, tetapi untuk diwaspadai. Difteri contohnya, yang merupakan penyakit menular parah dapat menimbulkan komplikasi berupa kerusakan jantung, sistem saraf, bahkan penyumbatan jalan nafas, kewaspadaan dilakukan dengan mengetahui gelaja dan penanganannya. Bahkan kewaspadaan juga diperlukan untuk penyakit yang tergolong tidak menular yang berasal dari perilaku sehari-hari yang salah. Juga ditampilkan tentang penyakit yang unik
dan perlu diketahui, seperti penularan penyakit dari hewan kesayangan, perilaku salah yang mengakibatkan sakit jantung, atau “rasa hari senin” yang sering mengganggu tenaga kerja. Tidak selalu harus diatasi dengan obat, bahkan gangguan jiwa pun dapat diatasi dengan mengisi Teka Teki Silang (TTS). Penyakit tersebut merupakan hal yang dibahas dalam buku ini. Penyakit lain yang dibahas di antaranya leptospirosis pasca banjir, demam berdarah saat pemanasan global, kanker akibat formalin, penuaan akibat radiasi dan terapi menggunakan air putih.
Bibliografi : hlm. 263-269
Tidak tersedia versi lain