Karya Tulis Ilmiah
PERBEDAAN KADAR HEMOGLOBIN SEBELUM DAN SESUDAH MELAKUKAN SENAM AEROBIK
Perubahan yang kompleks pada lanjut usia sering menimbulkan
masalah kesehatan, salah satunya adalah penurunan kadar hemoglobin. Fungsi
hemoglobin pada tubuh manusia yaitu membawa oksigen ke jaringan dan
membawa karbondioksida dan proton dari jaringan perifer ke organ respirasi. Salah
satu faktor yang dapat mempengaruhi kadar hemoglobin adalah aktifitas
fisik.intervensi yang dilakukan untuk peningkatan hemoglobin yakni Senam
Aerobik merupakan suatu bentuk proses kegiatan fisik yang ritmis dilakukan secara
terus menerus dengan memadukan beberapa gerakan yang bertujuan untuk
menguatkan jantuung, peredaran darah, otot dan membakar lemak sehingga tubuh
memerlukan oksigen yang lebih banyak dan denyut nadi meningkat dan diyakini
dapat menjadi pilihan olahraga yang baik,terutamaa perempuan agar terhindar dari
risiko yang ditimbulkan karena kadar hemoglobin yang rendah. Tujuan: Penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan kadar hemoglobin sebelum dan
sesudah melakukan senam aerobik. Metode: Penelitian ini menggunakan metode
deskriptif kuantitatif untuk menganalisis kadar hemoglobin sebelum dan sesudah
melakukan senam aerobik dengan jumlah populasi 30 anggota sanggar dilla’s
group. Hasil: Hasil uji statistik menggunakan uji Non parametrik wilxocon
berpasangan dengan SPSS. Hasil penelitian ini didapatkan secara deskriptif terjadi
seikit peningkatan rerata kadar gemoglobin, yaitu dari 10,947 g/dL menjadi 11,139
g/dL, tetapi secara uji statistik didapatkan perbedaan bermakna p Value (0,047) < ?
(0,05).Kesimpulan: kesimpulan penelitian ini adalah terdapat perbedaan bermakna
antara kadar hemoglobin sebelum dan sesudah melakukan senam aerobik.Saran :
Melakukan penelitian jangka waktu yang lebih panjang setelah melakukan senam
aerobik, serta mengeksplorasi hubungan antara aktivitas fisik, stres, dan asupan gizi
dengan kadar hemoglobin.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain