Karya Tulis Ilmiah
GAMBARAN KADAR HEMOGLOBIN PADA MAHASISWA TINGKAT II JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS POLTEKKES KEMENKES BANTEN YANG BIASA DAN TIDAK BIASA MENGKONSUMSI MI INSTAN
Kegiatan mahasiswa yang padat membuat sebagian mahasiswa mengalami keluhan, sehingga mahasiswa kurang memperhatikan pola makan yang dikonsumsi dan memilih mi instan sebagai pengganti. Mi instan yang dikonsumsi berlebihan dapat menimbulkan berbagai penyakit salah satunya adalah anemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebiasaan mengkonsumsi mi instan dan kadar hemoglobin pada mahasiswa tingkat II Jurusan Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Banten yang biasa dan tidak biasa mengkonsumsi mi instan menggunakan fotometer metode Cyanmethemoglobin. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan metode cross sectional. Besar sampel yang diperlukan sebanyak 34 sampel dengan teknik Purposive Sampling yaitu menggunakan sampel mahasiswa dengan kebiasaan mengkonsumsi mi instan setiap minggunya. Data yang didapat di analisis secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk persentase, teks, dan tabel. Hasil analisis data menunjukkan bahwa kebiasaan mengkonsumsi mi instan pada mahasiswa didapatkan masing-masing dengan jumlah yang sama, yaitu sebanyak 17 mahasiswa (50%). Perbedaan rata-rata kadar hemoglobin pada mahasiswa yang biasa dan tidak biasa mengkonsumsi mi instan adalah 1,1 g/dl. Mahasiswa yang biasa mengkonsumsi mi instan sebagian kecil memiliki kadar hemoglobin rendah, sedangkan mahasiswa yang tidak biasa mengkonsumsi mi instan seluruhnya memiliki kadar hemoglobin normal (100%). Bagi mahasiswa yang senang mengkonsumsi mi instan hendaknya ditambahkan zat gizi lainnya, akan lebih baik jika membiasakan memakan makanan dengan pola gizi yang seimbang dan memperhatikan pola hidup yang sehat agar tidak terkena anemia.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain