Karya Tulis Ilmiah
UJI DAYA HAMBAT GETAH TANAMAN JARAK PAGAR (Jatropa Curcas Linn) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI Propionibacterium acnes
Jerawat dapat disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya pertumbuhan bakteri floranormal kulit yang berlebihan seperti bakteri Propionibacterium acnes. Untuk menghambat pertumbuhan bakteri sebagai pengobatan biasanya menggunakan antibiotik. Namun bakteri ini telah menunjukan resistensi terhadap beberapa aintibiotik, sehingga dibutuhkan alternatif lain sebagai antimikroba. Jarak pagar merupakan tanaman yang sering digunakan sebagai obat tradisional karena memiliki kandungan antimikroba. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui daya hambat getah tanaman jarak pagar terhadap bakteri Propionibacterium acnes. Penelitian ini bersifat kuasi eksperimen menggunakan metode uji sumuran dengan 5 kali pengulangan. Hasil penelitian menunjukkan rerata jumlah zona hambat yang terbentuk pada konsentrasi 100% adalah 16,8 mm, pada konsentrasi 75% yaitu 13,8 mm, konsentrasi 50% yaitu 11,4 mm, dan konsentrasi 25% yaitu 9,2 mm. sedangkan pada kontrol negatif tidak terbentuk zona hambat.Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa getah jarak pagar efektif dalam menghambat pertumbuhan bakteri Propionibacterium acnes terutama pada konsentrasi tinggi, yaitu konsentrasi 100%.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain