Karya Tulis Ilmiah
GAMBARAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN YANG MENGALAMI HIPERKOLESTEROLEMIA DI PUSKESMAS NEGLASARI KOTA TANGERANG TAHUN 2022
Hiperkolesterolemia adalah suatu keadaan kadar kolesterol yang meningkat melebihi batas normal. Kolesterol merupakan salah satu jenis zat yang dihasilkan oleh metabolisme tubuh untuk membangun jaringan, sel dan hormon. Kadar gula darah dapat meningkat saat pasien hiperkolestrolemia mengkonsumsi obat statin, karena obat statin dapat mendepresikan insulin sehingga insulin tidak dapat keluar dari pembuluh darah sehingga sel-sel dalam tubuh tidak dapat menggunakan gula darah dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kadar gula darah pada pasien yang mengalami hiperkolesterolemia. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian deskritif naratif, dan populasi yang diambil adalah pasien hiperkolesterolemia di Puskesmas Neglasari sebanyak 40 sampel. Hasil penelitian terdapat 27 pasien (67,5%) memiliki kadar gula darah normal, 6 pasien (15%) memiliki kadar gula darah yang sedang, dan 7 pasien (17,5%) memiliki kadar gula darah tinggi. Berdasarkan jenis kelamin, pada laki-laki ditemukan 4 pasien (10%) memiliki kadar gula darah tinggi dan pada perempuan sebanyak 3 pasien (7,5%) yang memiliki kadar gula darah tinggi. Berdasarkan usia, pada kelompok dengan umur lebih dari 41 tahun (?41 tahun) ditemukan 6 pasien yang mengalami kadar gula darah tinggi dan pada kelompok umur kurang dari 40 tahun (?40 tahun) ditemukan 1 pasien yang mengalami kadar gula darah tinggi. 4. Berdasarkan kadar kolesterol total, pada responden dengan kadar kolesterol 200 – 250 mg/dL ditemukan 2 orang (5%) memiliki kadar gula darah yang tinggi dan pada responden dengan kadar kolesterol total 251 – 350 mg/dL ditemukan 5 orang (12,5%) memiliki kadar gula darah yang tinggi.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain