Karya Tulis Ilmiah
IDENTIFIKASI TIMBAL (Pb) PADA RAMBUT PEKERJA SPBU JATIUWUNG
Timbal (Pb) merupakan salah satu logam berat yang berbahaya bagi makhluk hidup karena bersifat karsinogenik dan menyebabkan mutasi. Kadar timbal di
udara yang berasal dari asap kenderaan bermotor maupun penguapan bensin dapat masuk ke dalam tubuh operator melalui saluran nafas. Timbal yang terhirup masuk ke paru-paru dan akan berkaitan dengan darah serta diedarkan keseluruh jaringan organ tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keberadaan timbal dalam
tubuh petugas SPBU Jatiuwung berdasarkan masa kerja. Jenis penelitian ini yaitu penelitian eksperimental dengan pendekatan deskripsi, wawancara, dan uji laboratorium. Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling yaitu sebanyak 10 orang. Pengolahan data disajikan dalam bentuk tulisan dan tabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 10 orang terdeteksi mengandung timbal (Pb). 3 orang dari 10 orang yang terdeteksi timbal (Pb) yaitu kadarnya diatas nilai ambang batas. Nilai ambang batas yang ditetapkan Palar 2005 yaitu sebesar 0,007- 1.17 mg Pb/100g. Pada petugas SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) dengan masa kerja 10 tahun sebanyak 2 responden memiliki kadar timbal (Pb) tidak sesuai dengan ambang batas dan yang sesuai ambang batas sebanyak 2 responen. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh antara masa kerja dengan kadar timbal (Pb) pada rambut petugas SPBU Jatiuwung
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain