Karya Tulis Ilmiah
ISOLASI DAN IDENTIFIKASI JAMUR Aspergillus sp DALAM RUANGAN KELAS MENGGUNAKAN Air Conditioner (AC) DI KAMPUS JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS POLTEKKES KEMENKES BANTEN
Perguruan tinggi adalah salah satu tempat yang berpotensi terkena polusi udara dalam ruangan. Air Conditioner (AC) yang kotor dan rusak bisa menjadi masalah tersendiri terhadap kesehatan mahasiswa dan mahasiswi pada saat proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya jamur Aspergillus sp dalam Ruangan Kelas Menggunakan Air Conditioner (AC) di Kampus Jurusan Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Banten. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif . hasil penelitian menunjukkan bahwa 25 sampel udara ruangan dengan metode Settle Down Plate menunjukkan persentase pertumbuhan jamur Aspergillus sp yaitu Aspergillus niger (8%), Aspergillus flavus (16%) dan Aspergillus fumigatus (24%). Pertumbuhan jamur Aspergillus sp di dalam ruang dapat menyebabkan penyakit pada saluran pernapasan. Kepadatan penghuni di dalam ruangan dapat mempengaruhi keberadaan koloni mikroba di udara dan ada beberapa faktor lain yaitu suhu, kelembaban dan banyaknya debu di dinding atau meja bangku yang jarang dibersihkan juga dapat menyebabkan tumbuhnya jamur pencemar udara pada kesehatan manusia. Upaya menghindari terjadinya jamur kontaminan udara yaitu membersihkan Air Conditioner (AC) secara teratur dan memperhatikan kebersihan ruangan yang baik karena jamur yang dapat tumbuh di udara dalam bentuk spora.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain