Karya Tulis Ilmiah
GAMBARAN KADAR SERUM IRON DENGAN TOTAL IRON BINDING CAPACITY PADA PENDERITA ANEMIA DEFISIENSI BESI DI RS GADING PLUIT
Anemia Defisiensi Besi adalah anemia yang terjadi akibat kekurangan zat
besi dalam darah. Penyebab kekurangan zat besi antara lain malnutrisi, kehamilan,
kehilangan darah yang bersifat kronis dan parasitologis yang terjadi menahun.
Meskipun anemia disebabkan oleh berbagai faktor, namun lebih dari 50% kasus
anemia yang terbanyak diseluruh dunia secara langsung disebabkan oleh kurangnya
masukan zat gizi besi. Berbagai jenis pemeriksaan untuk menunjang diagnosis
ADB salah satunya adalah Serum Iron (SI) dan Total Iron Binding Capacity
(TIBC). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kadar Serum Iron (SI)
dengan kadar Total Iron Binding Capacity (TIBC) pada penderita Anemia
Defisiensi Besi di RS Gading Pluit berdasarkan jenis kelamin dan usia. Metode
yang digunakan pada penelitian ini ialah metode deskriptif. Data yang digunakan
ialah data sekunder dari Rumah Sakit Gading Pluit pada penderita ADB yang
melakukan pemeriksaan SI dan TIBC. Berdasarkan hasil analisis data pada
peneitian ini didapatkan kadar rerata SI kadar SI 34.932 µg/dL dan TIBC 317.580
µg/dL. Dapat disimpulkan dalam penelitian ini kadar SI pada penderita ADB di
Rumah Sakit Gading Pluit mengalami penurunan dan rerata kadar TIBC yang
cenderung meningkat
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain