Karya Tulis Ilmiah
PENERAPAN LATIHAN SENAM KAKI DIABETES TERHADAP SENSITIVITAS KAKI PADA KELUARGA DENGAN DEWASA DIABETES MELITUS TIPE II DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS GEMBOR KOTA TANGERANG
Latar Belakang: Meningkatnya konsumsi makanan tinggi gula dan mengandung bahan pengawet serta makanan olahan telah dikaitkan dengan peningkatan penyakit tidak menular (PTM), seperti diabetes, yang merupakan masalah kesehatan global yang signifikan. Temuan ini menunjukkan adanya peningkatan substansial dalam kasus diabetes di wilayah tersebut, sehingga menunjukkan adanya kebutuhan mendesak akan layanan kesehatan yang disesuaikan dengan kebutuhan, khususnya di Puskesmas Gembor di Kota Tangerang. Tujuan: Tujuan umum dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan senam kaki diabetes terhadap sensitivitas kaki pada keluarga dengan dewasa Diabetes Melitus Tipe 2. Metode: Pada karya ilmiah akhir ners ini menggunakan rancangan desain deskriptif dengan pendekatan studi kasus yang memfokuskan pada salah satu masalah penting dalam kasus yang dipilih. Hasil: Setelah dilakukan penerapan senam kaki diabetes selama 6 hari pada responden Ny. D dan Ny. S didapatkan hasil akhir yang berbeda, skor monofilament kaki Ny. D kaki kanan 6 dan kaki kiri 6 titik dari skor monofilament sebelumnya kaki kanan 0 dan kaki kiri 0, sedangkan pada Ny. S dengan hasil akhir skor monofilament kaki kanan 7 dan kaki kiri 8 titik dari skor sebelumnya kaki kanan 2 kaki kiri 1. Kesimpulan: Terdapat adanya pengaruh pada peningkatan sensitivitas kaki setelah dilakukan pemberian senam kaki diabetes sebanyak 1 kali sehari dalam 2 minggu dengan lama latihan 5-10 menit selama 6 hari.
Tidak tersedia versi lain